Langsung ke konten utama

Ini Apa?

1. Deskripsi

Game ini adalah sebuah game yang bertujuan mencapai blackball sebagai finish dengan berbagai rintangan , dimana rintangan tersebut terdapat beberapa ball yaitu blue ball dan orange ball , dimana setiap ball apabila sprite character menyentuh variant ball tersebut maka akan membuka jalan tertentu sesuai warna ball tersebut ,ada juga jump block dimana jika kita menginjaknya maka kita akan otomatis melompat, ada juga down block dimana jika kita menginjaknya maka kita tidak dapat melompat, ada lagi lava block sebagai rintangan dimana jika kita menyentuhnya maka game berakhir, sekiranya itulah beberapa rintangan dan fitur yang ada, game ini game berlevel dimana semakin tinggi level maka rintangan akan semakin sulit. pergerakan karakter hanya bisa jump dan bergerak ke kiri dan ke kanan , dan ketika karakter jatuh juga dianggap gameover, dan juga player dapat memilih character yg diinginkan beberapa yang tersedia adalah nemo , koi, spongebob dan smitty werberjagger man jansen . game ini dapat mengasah kesabaran dan konsentrasi dan keahlian mengontrol karakter :) , oh iya game ini jika kalah maka tidak mengulang dari level 1 tetapi mengulang dari level kita saat itu hehe.

2. Referensi

Game ini kami mengambil referensi dari sebuah game yang bernama parralax ,dan kami mengambil tema aqua, karena game ini terinspirasi dari kisah kelompok kami pada waktu adzan ashar kami pergi ke musholla tc namun kami melihat kolam ikan tersebut sedang dibersihkan sehingga ikan yang berada dikolam dipindahkan ke sebuah tabung berisi air, dan pada waktu itu, salah satu ikan melompat dari tabung tersebut. kemudian kami berusaha menyelamatkannya tetapi kami malah memindahkan ikan tersebut ke dalam kolam yg sedang dibersihkan , kemudian kami mencoba menangkapnya lagi untuk dipindahkan kedalam tabung ,alhasil kami berhasil menyelamatkan ikan koi tersebut hehehe.

3. Daftar Aset Game

-Sprite :
1. Black Ball
2. Orange Ball
3. Blue Ball
4. Koi
5. Spongebob
6. Smitty weberjagger man jansen
7. Nemo
8. Block
9. Jump Block
10. Down Block
11. Aqua Background

-Sound :
1.  Backsound dari scratch

4. Script

Kira kira ada sekitar 30 script hehe game ini bukan berarti simple, ya scriptnya seperti biasa setiap sprite memiliki script nya masing-masing, dimenu utama terdiri dari 2 sript utama yaitu script untuk memulai permainan dan script yang menampilkan credit, kemudian terdapat script yang mengarah ke map game level 1.

Pada saat dimap terdapat script yang berbeda pada stiap ball/orb, dan block. dimana script ball jika karakter menyentuhnya maka block yang berwarna sesuai ball akan dapat dipijak begitu juga dengan warna lainnya, lava block terdapat script apabila character menyentuhnya maka game berakhir , dan apabila menyentuh black ball maka game dimenangkan , ya sebernya sih scriptnya simple, begitu seterusnya sampai ke level terakhir.. dan script pada character yaa movement biasa saja,  oh iya di menu utama ada scriptnya untuk mengganti character nya....
Begitulah kira-kira garis besar scriptnya.

5. Lets 'Play

Tanpa basa basi silahkan dinikmati game ini :3












Komentar

Postingan populer dari blog ini

Fit for the Future

Fit for the Future: A sharing of Experience Narasumber : Ahmadsyah Alghozi Nugroho Get To Know You   Merupakan salah satu cara untuk mengenal orang lain. Tetapi sebelum mengenal orang lain, perlu bagi kita untuk mengenal diri sendiri. Salah satunya mengenal apakah kita termasuk dalam engineer atau scientist. Biasanya para engineer membuat sesuatu untuk belajar. Sedangkan para scientist belajar untuk membuat sesuatu. Dari dua hal itu, termasuk apakah diri kita sendiri?   Menurut beliau, berikut ini adalah hal-hal penting yang perlu dicapai: Interest Ketertarikan ( interest ) merupakan salah satu hal yang mendasar. Sejak SMP dan SMA, Pak Holly telah memiliki ketertarikan dengan komputer. Ketertarikan awal tersebut membuat beliau selalu bersungguh-sungguh ketika menjalani kuliahnya di jurusan Informatika. Jika ingin sukses akan sesuatu, pertama-tama haruslah ditemukan interest  apa yang terdapat dalam diri ini. Vision Board Untuk membuatnya, pertama-tama